HUBUNGAN ANTARA TIPE KEPRIBADIAN DENGAN STRATEGI COPING PADA MAHASISWA
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk. Mengetahui tipe kepribadian yang dimiliki oleh mahasiswa Bimbingan Konseling Islam angkatan 2018 IAIN Kudus. Selanjutnya mengetahui strategi coping yang dimiliki oleh mahasiswa Bimbingan Konseling Islam angkatan 2018 IAIN Kudus. Dan mengetahui adakah hubungan antara tipe kepribadian dengan strategi coping pada mahasiswa Bimbingan Konseling Islam angakatan 2018 IAIN Kudus.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan kolerasi pearson. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan bantuan tabel krejcie dengan jumlah sampel sebanyak 97 responden. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan angket atau kuesioner yang di sebarkan melalui, direct mesengger dan whatsapp dengan bantuan google form. Teknik analisis data yang digunakan yaitu, uji instrumen berupa uji validitas, uji reabilitas, uji asumsi klasik yang berupa uji normalitas dan linearitas, serta teknik analisis data yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah uji kolerasi Pearson dan uji koefisien kolerasi dengan bantuan SPSS versi 26.0
Hasil penelitian ini menunjukkan: (1) terdapat 50 (51,5%) mahasiswa yang memiliki tipe kepribadian ekstrovert, dan 47 (48,5%) mahasiswa memiliki kecenderungan tipe kepribadian introvert. (2) terdapat 42 (43%) mahasiwa yang memiliki strategi coping yang berbentuk problem focussed coping (PFC), 51 mahasiswa (52,6%) mahasiwa yang memiliki strategi coping yang berbentuk emotion focussed coping (EFC), dan 4 (4,1%) mahasiswa yang memiliki strategi coping keduanya (PFC dan EFC). (3) hasil analisis uji kolerasi Pearson menunjukkan nilai signifikansi 0,00 < 0,05 yang artinya Ho dalam penelitian ini ditolak dan Ha diterima sehingga dapat diambil kesimpulan bahwa terdapat hubungan antara tipe kepribadian dengan strategi coping pada mahasiswa Bimbingan Konseling Islam Angkatan 2018 IAIN Kudus dan uji koefisien kolerasi (r2 ) untuk mengetahui besar hubungan dari variabel tipe kepribadian dan strategi coping didapatkan nilai sebesar 79,7%.
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Aldwin, C.M. & Revenson, T.A. 1987. Does Coping Help? A Reexamination of he Relation Between Coping and Mental Healty. Journal of Personalityand Social Psychology, Vol. 53, No. 2, 337-348
Cut Metia. 2012. Strategi Coping terhadap Bentuk Tubuh Ditinjau dari Tipe Kepribadian pada Remaja Wanita. PERSONIFIKASI. Vol. 3, no. 2, (2012): 47.
Elsavina Rizky, Zulharman, dan Devi Risma. 2014. Hubungan Efikasi Diri Dengan Coping Stres Pada Mahasiswa Angkatan 2012 Fakultas Kedoketran Universitas Riau. JOM FK,, no. 2 (2014): 2
Feist, J., Feist J. G., & Roberts, T. 2017. Theories of Personality. Edisi ke-9. McGraw-Hill. New York. USA.
Jung, C.G. 1971. Psychological Types. New Jersey : Princeton University Press
Krech, David dan Richard S. Crutchfield. 1948. Theory and Problems of Social Psychology. McGraw Hill.
Taylor, S. E. 2012. Health Psychology. Eighth Edition. New York: Mc Graw Hill.
Kuntjojo. 2009. Psikologi Kepribadian. Pendidikan Bimbingan dan Konseling: Universitas Nusantara PGRI Kediri.
Maryam, Siti. 2017. Strategi Coping: Teori Dan Sumberdayanya. Jurnal Konseling Andi Matappa. Vol 1 No 2 Agustus 2017.
Mulyadi, dkk. 2017. Penerapan Teknik Manajeman Diri dapat Mengurangi Kebiasan Prokrastinasi Akademik Mahasiswa STKIP Muhammadiyah Enrekang. EDUMASPUL: Jurnal Pendidikan. Vol. 1, No. 2 Oktober 2017, hlm 93.
Niken Titi Pratitis. 2013. Peran Kreativitas dalam Membentuk Strategi Coping Mahasiswa Dintinjau dari Tipe Kepribadian Gaya Belajar. Persona, Jurnal Psikolohi Indonesia, 24, no. 2
Nur Etika dan Wilda Fasim Hasibuan. 2016. Deskripsi Masalah Yang Sedang Menyelesaikan Skripsi. Jurnal KOPASTA, no. 1, 2016, hlm 42-44.
Putri Puspitasari Ika dan Sapto Irawan. 2019. Hubungan Antara Tipe Kepribadian dengan Interaksi Sosial Karang Taruna Dukuh Klarisan Kelurahan Tanduk Kecamatan Ampel Kabupaten Boyolali. Jurnal Mimbar Ilmu no. 1 (2019): 90
Rosyidi, F., Suprapto, R., & Saputri, N. 2021. Islamic Group Counseling using Socratic Dialogue To Develop Emotional Intelligence. KONSELING RELIGI Jurnal Bimbingan Konseling Islam, 12(2), 297-310.
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2022 International Conference of Da'wa and Islamic Communication