PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN POP UP BOOK BERBASIS KEARIFAN LOKAL MENGGUNAKAN ANALOGI DENGAN METODE FAR PADA MATERI SIFAT-SIFAT CAHAYA

Khofiyan Nida, Dody Rahayu Prasetyo

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media pembelajaran yang menarik perhatian dan mempermudah peserta didik dalam memahami materi abstrak, yaitu berupa pop up book berbasis kearifan lokal menggunakan analogi dengan metode FAR pada materi sifat-sifat cahaya kelas VIII SMP/MTs. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan (R&D) berdasarkan pada model PPE. Data penelitian diperoleh dengan teknik non tes yaitu berupa angket kelayakan uji validasi ahli materi, validasi ahli media, angket respon guru, dan angket respon peserta didik. Subjek uji coba respon peserta didik pada penelitian adalah 26 peserta didik kelas VIII MTs NU Miftahul Huda 02 Piji Dawe Kudus. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis statistik deskriptif. Hasil menunjukkan bahwa media yang dikembangkan tersebut dinyatakan sangat layak dengan persentase kelayakan sebesar 85% dari ahli materi dan hasil validasi dari ahli media memperoleh persentase kelayakan sebesar 95% dengan kriteria “sangat layak”. Selanjutnya, uji coba terhadap pengembangan produk diperoleh persentase 91,7% dari hasil angket respon guru IPA, dan 90,9% diperoleh dari hasil angket respon peserta didik sehingga media termasuk dalam kategori sangat layak. Dengan demikian, berdasarkan hasil uji validasi dan uji respon hasil produk yang dikembangkan dapat dinyatakan sangat layak digunakan dalam pembelajaran IPA.

Full Text:

PDF

References


Arikunto, S., & Jabar, C. S. A. (2009). Evaluasi Program Pendidikan : Pedoman Teoritis Praktis Bagi Mahasiswa Dan Praktisi Pendidikan. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Fikri, K. (2012). Penerapan Pembelajaran Fisika Dengan Analogi untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa SMA. Unnes Physics Education Journal, 1(2), 1–4.

Harison, A. G., & Coll, R. K. (2013). Analogi dalam Kelas Sains : Panduan FAR Cara Menarik untuk Mengajar dengan Menggunakan Analogi. Jakarta: PT Indeks.

Khamidah, N., Utaminingsih, S., & Kanzunnudin, M. (2021). Developing Pop-Up Media Based on Local Wisdom For Grade IV Of Elementary School On Theme 8 Daerah Tempat Tinggalku. Jurnal Pajar (Pendidikan Dan Pengajaran), 5(2), 318–319.

Kustandi, C., & Sutjipto, B. (2013). Media Pembelajaran: Manual dan Digital. Bogor: Ghalia Indonesia.

Maulana. (2018). Membangun Generasi Emas 2045 yang Berkarakter dan Melek IT dan Pelatihan Berpikir Suprarasional. Prosiding Seminar Nasional, 297. Sumedang: Universitas Pendidikan Indonesia.

Paramita, R., Panjaitan, R. G. P., & Ariyati, E. (2019). Pengembangan Booklet Hasil Inventarisasi Tumbuhan Obat Sebagai Media Pembelajaran Pada Materi Manfaat Keanekaragaman Hayati. Jurnal IPA & Pembelajaran IPA, 2(2), 86.

Prasetyo, D. R., Fawaida, U., & Noor, F. M. (2019). Pemanfaatan Alat dan Bahan dari Lingkungan sebagai Media Pembelajaran Sederhana Mata Pelajaran IPA untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa MTs Muwahidun Gembong. Thabiea: Journal

of Natural Science Teaching, 2(2), 111–112.

Prasetyo, D. R., Hindarto, N., & Masturi. (2015). Pengembangan Alat Praktikum Refraktometer untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis dan Pemahaman Konsep Siswa. Journal of Innovative Science Education, 4(2), 16.

Prastowo, T. (2011). Strategi Pengajaran Sains dengan Analogi Suatu Metode Alternatif Pengajaran Sains Sekolah. Jurnal Penelitian Fisika Dan Aplikasinya (JPFA), 1(1), 9.

Rahayu, G. D. S. (2020). Mudah Menyusun Perangkat Pembelajaran. Purwakarta: CV Tre Alea Jacta Pedagogie.

Riduwan, & Akdon. (2006). Rumus dan Data dalam Aplikasi Statistika. Bandung: Alfabeta.

Sanaky, H. A. (2013). Media Pembelajaran Interaktif-Inovatif. Yogyakarta: Kaukaba Dipantara.

Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. (2017). Metode Penelitian & Pengembangan. Bandung: Alfabeta.

Susilana, R., & Riyana, C. (2009). Media Pembelajaran : Hakikat, Pengembangan, Pemanfaatan, dan Penilaian. Bandung: CV Wacana Prima.

Ulfah, M., & Hidayati, S. N. (2019). Efektivitas Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Berbasis Etnosains untuk Meningkatkan Minat dan Hasil belajar Siswa pada Materi Zat Aditif. E Jurnal Pensa, 7(1), 24.

Wahyuningtyas, D. P., & Nafi’ah, F. (2018). Pengembangan Media Pembelajaran Pop-Up Berbasis Sains Kelompok B RA Raden Fatah Podorejo Madrasah. Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran Dasar, 11(1), 46–52.

Wibowo, B., Vebrianti, I., Pertiwi, N. R., Widiyatmoko, Y., & Nursa’ban, M. (2017). Disaster Mitigation Pop-Up Book Sebagai Media Pembelajaran Mitigasi Bencana Berbasis Kearifan Lokal Bagi Siswa Sekolah Dasar. Geo Media: Majalah Ilmiah Dan Informasi Kegeografian, 15(1), 61–74


Refbacks

  • There are currently no refbacks.